Ajaib.co.id – PT Japfa Comfeed (JPFA) berhasil meraih kinerja positif pada periode 2021 dengan mengoleksi laba bersih sebesar Rp2,02 triliun, atau melesat 119,56% dari periode yang sama di tahun 2020 dengan tabulasi Rp920 miliar.
Tidak hanya itu, JPFA juga mencatat laba usaha senilai Rp3,52 triliun atau tumbuh 41,93% dari periode yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp2,48 triliun. Sementara penjualan penjualan neto terakumulasi sebesar Rp44,88 triliun atau naik 21,42% dari periode sama 2020 di level Rp36,96 triliun.
Adapun kontribusi penjualan terbesar berasal dari pakan ternak yaitu 41%, lalu peternakan komersial 29%, pembibitan unggas 10%, pengolahan hasil peternakan dan produk konsumen 9%, budidaya perairan 6 %, dan perdagangan dan lain-lain termasuk peternakan sapi 5%.
Kemudian, Japfa mengumpulkan Ebitda Rp4,54 triliun. Jumlah tersebut melesat 16,70% dari periode sama tahun sebelumnya di kisaran Rp3,89 triliun. Total aset terakumulasi sejumlah Rp28,59 triliun atau tumbuh 10,17% dari periode sama 2020 sebesar Rp25,95 triliun.
Sementara itu, belanja modal atau capital expenditure (Capex) sepanjang tahun 2021 tercatat Rp1,92 triliun. Tabulasi tersebut naik 16,36% dibanding periode sama tahun sebelumnya sejumlah Rp1,65 triliun.
Menyusul kinerja ciamik tersebut, Japfa akan menghadapi geopolitik global yang rumit yaitu perseteruan Rusia dan Ukraina. Kondisi itu, mengganggu rantai pasokan, dan lonjakan harga komoditas.
Alhasil akan berdampak pada biaya bahan baku, bahan bakar, dan daya beli konsumen. Kemudian tekanan inflasi global, ancaman pandemi Covid-19 tahun ketiga dengan tingkat pemulihan tidak merata.
Oleh karena itu, JPFA akan fokus pada kesejahteraan karyawan, pengembangan diri, peningkatan teknologi melalui mobile, integrasi data, data science platform, internet terus mendominasi proyek digitalisasi. Selektif investasi capex, konsisten mengendalikan kas secara prudent. Terus fokus meningkatkan efisiensi, dan profitabilitas.
Sumber: Tabulasi Laba Bersih Rp2,02 Triliun, Tengok Ini Fokus Japfa Comfeed (JPFA) ke Depan, dengan perubahan seperlunya.