Milenial

6 Dekorasi Ulang Tahun Simpel, Praktis dan Mudah Dicoba

Ajaib.co.id – Pandemi Corona bukan berarti menghalangi kita merayakan hari bahagia. Kamu bisa berkreasi dengan merayakan ulang tahun di rumah saja. Bisa dengan membuat sendiri dekorasi ulang tahun dengan tema yang menarik dan sesuai selera.

Penyebaran Virus Corona membuat pemerintah menerapkan larangan bagi masyarakat untuk mengadakan kegiatan yang bersifat keramaian. Hasilnya, berbagai rencana konser, pernikahan dan ulang tahun yang sedianya jadi momen spesial terpaksa dibatalkan. Semuanya mengalah dengan harapan Corona segera bisa ditanggulangi.

Namun bagaimana jika buah hatimu berulang tahun dan tetap ingin dirayakan? Rasanya sulit menjelaskan kepada anak-anak untuk meniadakan perayaan hari kelahirannya begitu saja. Untuk anak, ulang tahun tetap saja momen yang istimewa dan harus diperingati dengan meriah apapun kondisinya.

Bahkan kerap kali momen ini menjadi salah satu yang paling ditunggu. Agar anak tak kecewa, kenapa kamu tidak berkreasi dengan merayakan ulang tahun di rumah saja. Buat sendiri dekorasi ultah sederhana namun tetap meriah di rumah agar hype-nya tetap terasa dan anak ceria.

Ide Dekorasi Ulang Tahun Anak di Rumah, Tetap Ceria Berpesta Selama Corona

Melansir HaiBunda, psikolog anak dari Tiga Generasi @ Brawijaya Clinic, Fathya Artha Utami mengatakan, ada banyak manfaat ketika merayakan ulang tahun anak. Pertama, ia bisa merasakan hal yang menyenangkan. Selain itu, si kecil juga akan merasa spesial dan keberadaannya dihargai oleh orang lain.

Harus di rumah saja selama masa pembatasan sosial akibat Corona bukan berarti tidak bisa menikmati momen bahagia seperti ulang tahun anak. Jika selama ini kamu terbiasa merayakan hari kelahirannya di sekolah atau di restoran maka kini saatnya buat perayaan yang lebih spesial bersama orang rumah saja.

Kamu sekaligus bisa mengajarkan anak akan pentingnya menjaga diri dan berdiam di rumah saja selama masa pandemi ini. Namun bukan berarti perayaannya tidak sama istimewa dengan sebelumnya. Kamu tetap bisa menghadirkan keceriaan pesta ulang tahun dengan dekorasi yang menarik.

Tak punya budget untuk mengundang dekorator pesta? Atau khawatir jika harus berinteraksi dengan orang asing? Maka kini saatnya kamu berkreasi dengan merancang sendiri dekorasi ulang tahun bagi anak. Bukan hanya merancang, kamu dan keluarga bisa terjun langsung membuat dekorasi tersebut.

Momen yang tidak biasa ini sekaligus kesempatan untuk mengakrabkan diri dengan satu sama lain. Kamu juga bisa mengajarkan anak merancang sendiri dekorasi yang diinginkannya. Pastinya perayaan tahun ini akan sangat berkesan karena anak bukan hanya jadi bintang pestanya namun juga membantu mempersiapkannya.

Dekorasi ulang tahun umumnya tidak akan jauh dari yang namanya benda- benda wajib hadir, seperti kue, lilin ulang tahun, dan pernak pernik dekorasi lainnya. Semua kehebohan dihadirkan untuk momen satu tahun sekali ini. Karena itu, mungkin kamu berpikir tidak mungkin bisa melakukannya tanpa jasa profesional.

Tentunya bisa! Yang penting, ulang tahun sederhana ini tetap cantik, menarik, dan bisa menambah keceriaan suasana. Caranya mendekorasi perayaan ulang tahun secara sederhana. Untuk lengkapnya, yuk, ketahui dekorasi ulang tahun yang cocok untuk anak selama masa pembatasan sosial ini.

Balon-Balon Unik

Pesta ulang tahun tidak akan lengkap tanpa dekorasi sederhana yang satu ini. Balon dengan aksen corong es krim adalah dekorasi ulang tahun sederhana yang bisa kamu buat sendiri. Pastinya tanpa menguras waktu dan dengan hasil yang manis loh.

Sediakan balon warna-warni untuk menambah keceriaan momen ini. Masa kanak-kanak adalah masa yang paling menyenangkan dan berwarna. Karena itu kehadiran balon beragam warna adalah pilihan yang tepat.

Gelas Confetti A la Lampu Tumblr

Gelas confetti bisa kamu dapatkan dengan mudah sebagai dekorasi ulang tahun sederhana yang berkesan. Gunakan sisa toples kosong atau gelas yang berukuran agak besar, lalu isi dengan hiasan-hiasan yang kreatif.

Hiasan seperti bubuk glitter, daun kering, hingga sisa dekorasi natal bisa kamu kreasikan dengan tambahan lampu tumblr atau string light supaya dekorasi sederhana ini tampak mewah dan eksklusif. Kamu bisa membeli berbagai perlengkapan ini di sejumlah e-commerce. Dijamin dekorasi ulang tahun buatanmu tak kalah manis dibandingkan biasanya.

Backdrop Ceria dari Kertas Tisu

Kertas tisu berwarna-warni juga bisa menjadi alternatif dekorasi. Kertas tisu jelas bukan barang yang mahal bukan? Tentu masih terjangkau kantongmu. Kertas tisu bisa kamu dekorasi dengan cara ditumpuk menyerupai bunga, ataupun ditempel secara acak.

Kamu bisa punya dekorasi ulang tahun sederhana berupa hiasan dinding backdrop yang semarak. Cari inspirasi yang sesuai dengan tema yang diingkan oleh anak di media sosial. Kamu bisa mengakses Instagram atau Pinterest untuk mendapatkan ide paling kekinian.

Garland Alas Cupcake Meriah

Punya sisa alas cupcake yang lucu? Langsung jadikan dekorasi sederhana berupa hiasan garland yang biasanya dibentangkan di dinding. Gunakan jarum dan benang yang tebal untuk menyatukan alas cupcake ini dan dekorasi sederhana kamu pun siap menghiasi interior ruangan pesta kelahiran buah hatimu yang semarak.

Dessert Table Lezat nan Apik

Namanya pesta ulang tahun, pasti tidak lengkap tanpa kehadiran makanan kecil dan kudapan manis yang cantik. Manfaatkan makanan wajib ini dengan menghadirkan sebuah dessert table sebagai dekorasi yang sederhana. Namun karena jumlah pesertanya terbatas, pastikan tidak menyediakan kudapan terlalu banyak.

Sebaliknya, kamu bisa memfokuskan waktumu untuk membuat camilan yang cantik bagaikan di toko kue. Pasti anak-anak dan keluarga akan senang dan melupakan keharusan untuk berdiam di rumah saja saat perayaan hari bahagia ini.

Kipas Kertas Ulang Tahun Cantik

Melipat kertas tentu urusan mudah, apalagi jika hasil dekorasi sederhana tampak cantik. Gunakan kertas berwarna-warni yang berukuran tebal dan lipat dengan rapi sebelum disatukan pada ujungnya.

Dekorasi sederhana ini bisa kamu letakkan di dinding atau digantung sesuai selera. Cocokkan dengan tema, dekorasi sederhana ini tidak akan mengecewakan, Kipas sebagai dekorasi ulang tahun adalah pilihan yang tak pernah mati. Sesuaikan warnanya dengan tema ulang tahun anak ya agar hasilnya ciamik.

Covid-19 membuat anak tidak bisa bertemu dengan teman sekolah dan gurunya. Tentu saja hal ini menjadi sesuatu yang hilang di hari ulang tahunnya. Biasanya pesat ulang tahun jadi kesempatan terbaik bagi anak untuk bersenang-senang bersama temannya.

Dekorasi ulang tahun yang kamu buat diharapkan bisa membuat anak tidak merasa sepi. Namun kamu bisa membuatnya lebih baik dengan merayakannya bersama keluarga dan teman-temannya secara virtual. Ajukan permintaan kepada sejumlah orang tua untuk bisa video call saat ulang tahun anak.

Dengan demikian, semua bis aikut menikmati perayaan ini termasuk dekorasi ulang tahun yang kamu buat. Harapannya kondisi segara membaik dan bisa segera berkumpul lagi seperti biasa.

Jadi, sudah tahu dong apa saja ide dekorasi ulang tahun bagi anak? Selanjutnya, menentukan acara dan tujuan pesta merupakan langkah terbaik untuk membuat surprise. Setelah jadi, jangan lupa meriahkan dengan lagu selamat ulang tahun. Selamat mencoba ya!

Artikel Terkait