Berita

PT Bukit Asam (PTBA) Targetkan 30% Pendapatan dari Energi Baru Terbarukan pada 2030

Emiten Saham PTBA.

PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mengincar pendapatan dari bisnis energi, termasuk Energi Baru Terbarukan (EBT), hingga 30% dari total pendapatan perusahaan pada tahun 2030. Langkah ini sebagai bagian dari diversifikasi bisnis menuju energi yang lebih bersih dan efisien.

PTBA telah memulai langkah konkret dengan membangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di Bandara Soekarno-Hatta bekerja sama dengan PT Angkasa Pura II (Persero). PLTS ini, yang telah beroperasi sejak Oktober 2020, memiliki kapasitas maksimal 241 kilowatt-peak (kWp) dan terletak di Gedung Airport Operation Control Center (AOCC).

Selain itu, PTBA juga bermitra dengan Jasa Marga Group untuk mengembangkan PLTS di jalan tol. Salah satu proyek mereka, PLTS berkapasitas 400 kWp di Jalan Tol Bali-Mandara, telah beroperasi sejak 21 September 2022.

PTBA juga menjajaki pemanfaatan lahan bekas tambang untuk pengembangan PLTS, termasuk di Ombilin (Sumatra Barat), Tanjung Enim (Sumatra Selatan), dan Bantuas (Kalimantan Timur) dengan potensi mencapai 200 Megawatt-peak (MWp).

Untuk mendukung pengembangan EBT, PTBA menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk Badan Riset & Inovasi Nasional (BRIN) dan perguruan tinggi, guna mengoptimalkan peluang pengembangan teknologi.

Baca berita terbaru seputar emiten saham hanya di blog Ajaib. Download aplikasi Ajaib untuk mulai investasi saham yang kamu inginkan dengan mudah. Aplikasi Ajaib sudah berizin, terdaftar dan diawasi oleh OJK.

Sumber: https://investasi.kontan.co.id/news/bukit-asam-ptba-targetkan-pendapatan-bisnis-ebt-30-dari-total-pendapatan-di-2030 dengan pengubahan seperlunya.

Artikel Terkait