Emas

Harga Emas 24 Karat 2020 Masih Berkilau, Kok Bisa?

harga emas 24 karat

Ajaib.co.id – Tren harga emas 24 karat 2020 menunjukkan kekuatannya sebagai aset investasi yang tahan banting. Ketika pasar keuangan berguguran karena sentimen negatif, emas, logam mulia yang selalu berharga mengalami kenaikan harga. Bahkan capaian harganya hingga di angka tertinggi sepanjang sejarah.

Harga emas batangan naik seiring dengan kekhawatiran investor atas kondisi dunia secara global. Kenaikan awal disebabkan oleh perang dagang berkepanjangan antara Amerika Serikat dan China, ancaman perang dunia dan ditutup dengan penyebaran pandemi Corona di berbagai negara. Bahkan sentimen Corona telah mengdongkrak harga emas hingga ke level fantastis.

Kenaikan harga ini bukan hanya berlaku di pasar dunia saja. Emas batangan dari PT Aneka Tambang Tbk juga mengalami kenaikan. Harga emas 24 karat mencapai rekor tertinggi pada 7 April 2020 lalu. Harga ini berlaku jika kamu membelinya di butik emas.

Harga jual kembalinya juga tak kalah meyakinkan. Di tanggal yang sama, harga buyback emas murni mencapai angka Rp842.000 per gram. Tren kenaikan harga emas 24 karat 2020 ini tentu saja menyenangkan bagi investor yang selama ini rajin mengumpulkan aset safe haven ini.

Harga Emas 24 Karat 2020, Tetap Kinclong di Tengah Pandemi

Dikutip dari Bisnis.com, harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) pada hari ini, Senin (4/5/2020), berada di posisi Rp914.000 dibandingkan dengan posisi terakhir pada Sabtu (2/5/2020). Harga emas Antam ini berlaku di Butik Emas Logam Mulia Pulo Gadung, Jakarta.

Sementara itu, harga jual kembali (buyback) emas Antam menjadi Rp813.000 untuk ukuran 1 gram pada penutupan perdagangan 4 Mei 2020. Harga jual kembali ini belum mempertimbangkan pajak jika nominalnya lebih dari Rp10 juta.

Berdasarkan PMK No 34/PMK.10/2017, penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk. dengan nominal lebih dari Rp 10 juta, dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen (untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non NPWP). PPh 22 atas transaksi buyback dipotong langsung dari total nilai buyback.

Biasanya harga per gram emas Antam akan berbeda tergantung berat batangnya. Perbedaan ini terjadi karena ada biaya tambahan untuk pencetakan, sehingga harga per gram emas Antam batang kecil lebih mahal dari batang yang lebih besar.

Emas 24 karat dalam bentuk batangan masih menjadi instrumen yang bagus untuk alat investasi. Setiap harinya, banyak orang yang mencari harga emas 24 karat untuk dibeli. Sepert beberapa waktu belakangan ketika para investor beramai-ramai mengalihkan dananya berupa emas dibandingkan instrumen lainnya.

Hal ini tak lepas dari sifat emas sebagai logam mulia, harganya akan terus bertahan bahkan di sistem perekonomian seperti apapun. Ibaratnya, emas akan laku menjadi alat tukar bahkan ketika uang tidak lagi bernilai.

Meski demikian, kenaikan harga emas 24 karat 2020 di Indonesia dinilai didorong oleh pelemahan rupiah bukan karena tren penguatan emas global. Karena itu, kini kurva harganya mulai stabil dengan semakin membaiknya kurs mata uang rupiah.

Selain itu, penanganan Corona yang semakin membaik memberikan angin segar kepada pelaku pasar. Kalangan ini percaya jika kondisi ekonomi akan bisa kembali seperti semua dan instrumen lainnya yang sempat ambruk akan kembali bernilai.

Meskipun pada awalnya sempat muncul harapan jika harga emas 24 karat 2020 bisa mencapai Rp1 juta per gram namun para pakar menilai hal itu sulit terjadi. Intervensi Bank Indonesia dan pinjaman yang diterima Indonesia dari The Fed sebesar US$60 miliar dinilai mampu mendorong penguatan rupiah.

Sementara perlahan Amerika Serikat sudah melaporkan tren penurunan angka pasien positif COVID-19, ditambah dengan kondisi perekonomian China sudah mulai berangsur pulih dan beberapa negara yang sudah berencana mencabut kebijakannya lockdownnya berpotensi membuat harga emas terkontraksi.

Karena itulah, disarankan untuk para investor untuk akumulasi jual dan tidak lagi direkomendasikan untuk membeli emas. Dikutip dari Detik.com, Kepala Riset Koneksi Kapital Indonesia, Alfred Nainggolan mengatakan harga emas yang tinggi lebih baik untuk dijual, bukan untuk dibeli guna keperluan investasi.

Tujuannya dalam hal ini lebih kepada trading alias jual beli dibandingkan investasi. Ketika harga emas sedang melambung bukan momen yang tepat untuk mulai berinvestasi emas. Apalagi harga yang tinggi ini cenderung akan turun dalam jangka pendek.

Setelah virus corona ditangani dengan baik, harga emas diproyeksi beranjak turun. Hal yang sepertinya akan terjadi jika melihan tren penurunan harga emas 24 karat 2020 selama sepekan terakhir.

Berdasarkan data Bloomberg, harga emas di pasar spot turun 0,19% menjadi US$ 1.697 per ons per Pukul 8.17 WIB. Sedangkan harga emas berjangka di bursa comex naik 0,25% menjadi US$ 1.705 per ons.

Berikut tabel harga logam mulia Antam dalam pecahan lainnya, belum termasuk pajak, sebagaimana dilansir dari Kontan.co.id.

Ukuran              Harga (4/5)       Harga (2/5)       Perubahan

0,5 gram            482.500             482.500             0,00

1 gram              914.000             916.000             -0,22

2 gram              1.777.000          1.781.000          -0,22

3 gram              2.644.000          2.650.000          -0,23

5 gram              4.390.000          4.400.000          -0,23

10 gram             8.715.000          8.735.000          -0,23

25 gram             21.680.000        21.730.000        -0,23

50 gram             43.285.000        43.385.000        -0,23

Babak Baru Perang Dagang Amerika Serikat Vs Tiongkok, Bagaimana Nasib Emas?

Harga emas dipercaya akan mengalami perubahan sehubungan dengan kembali memanasnya hubungan antara dua raksasa ekonomi, Amerika Serikat dan Tiongkok. pernyataan Presiden AS ke-45 Donald Trump yang mengancam akan mengenakan tarif baru untuk Beijing seiring dengan merebaknya virus ini.

Sebab, ia menilai pandemi virus corona disebabkan oleh Negeri Panda. Pernyataan ini dikhawatirkan akan kembali memulai babak baru perseteruan dagang yang sempat berlangsung alot selama tahun 2019 lalu. Covid-19 memang telah menginfeksi 1,16 juta warga AS dan mengakibatkan korban jiwa hingga 67.000 lebih.

Dikutip dari CNBC Indonesia, ancaman Trump tersebut kembali memunculkan kekhawatiran bahwa perang dagang antara dua raksasa ekonomi global akan kembali berkecamuk dan membuat prospek ekonomi malah tambah suram.

Tak bisa dipungkiri, akibat pandemi Covid-19 yang awalnya merebak di China, sekitar 30,3 juta warga AS harus kehilangan pekerjaannya dan ekonomi Negeri Paman Sam mengalami kontraksi terdalam sejak 2008. Ya, pada kuartal pertama 2020 ekonomi AS tercatat minus 4,8% (annualized).

Saat ini dunia sedang menunggu pengaruh ucapan ini pasa harga emas 24 karat 2020. Jika memang dirasa mempengaruhi pasar keuangan secara keseluruhan rasanya para investor akan kembali berlindung pada emas. Tentu saja hal ini akan membuat harga emas 24 karat 2020 kembali menanjak.

Membeli Emas di Pegadaian

Umumnya masyarakat membeli emas 24 karat atau emas batangan dengan datang ke butik emas miliki PT Antam. Namun sebenarnya ada cara lain yang juga bisa dilakukan yakni dengan membeli emas ke Pegadaian. Lembaga gadai ini kini juga memungkinkan masyarakat untuk membeli emas langsung yang aslid an berkualitas.

Bagi yang ingin membeli emas Antam, Antam Retro, Antam Batik dan UBS di Pegadaian, bisa dilakukan membuka tabungan emas. Pegadaian membebaskan masyarakat untuk melakukan membeli emas Pegadaian dengan nilai transfer tabungan emas mulai dari 0,1 gram. Emas dijamin karatase 24 karat.

Pembelian lewat tabungan emas bisa dilakukan melalui outlet Pegadaian dengan minimal pembelian 0.01 gram dan maksimal 100 gram per CIF (Customer Information File) per hari. Bahkan harga jual emas batangan Antam di Pegadaian lebih murah dibandingkan outlet lainnya.

Pasalnya, Pegadaian membeli emas dengan ukuran 1 kilogram sehingga tidak terkena biaya cetak. Akibatnya, mereka bisa menjual kembali emasnya ke masyarakat dengan harga lebih murah. Pilihan ini sesuai bagi kamu yang ingin membeli emas untuk tujuan investasi. Selain itu, biaya administrasi dan biaya titip emas di Pegadaian juga terjangkau sehingga pas bagi investor pemula.

Harga emas 24 karat ini tentunya akan berubah-rubah sesuai dengan waktu dan update dari harga emas dunia. Oleh karena itu, simak terus artikel Ajaib agar bisa terus up to date informasi seputar investasi lainnya.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait