Milenial

8 Pejuang Rupiah yang Gambarnya Ada Pada Uang Garuda

Ajaib.co.id – Berbicara mengenai pejuang rupiah, kamu mungkin bingung apa yang dimaksud dengan istilah pejuang rupiah. Pejuang rupiah merupakan pahlawan yang berjuang untuk kemerdekaan bangsa Indonesia melawan penjajah.

Sebagai penghormatan pahlawan atau pejuang tersebut wajahnya tercetak pada mata uang rupiah yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia. Maka dari itu disebut dengan pejuang rupiah.

Pejuang rupiah merupakan pahlawan-pahlawan yang berjuang melawan penjajah pada masa peperangan atau sebelum Indonesia merdeka. Sebagai wujud apresiasi dan rasa terima kasih, maka gambar para pejuang tersebut diabadikan dan dikenang dalam mata uang rupiah

Lalu,siapa saja pejuang rupiah yang gambarnya ada pada mata uang garuda? Ajaib merangkum 8 pejuang rupiah yang wajahnya perpampang pada mata uang rupiah, antara lain :

1.    Pecahan Rp100.000 Kertas

Pada mata uang pecahan Rp100.000 kertas terdapat wajah dua orang pejuang rupiah, yakni proklamator Soekarno dan Mohammad Hatta.

Sempat menjabat sebagai presiden pertama RI, Soekarno lahir dengan nama Koesno Sosrodihardjo pada tanggal 6 Juni 1901 yang mengabdikan dirinya sebagai presiden RI sampai dengan tahun 1966. 

Sementara itu, Mohammad Hatta terlahir dengan nama Mohammad Athar pada tanggal 12 Agustus 1902, dan menjabat sebagai wakil presiden Indonesia yang pertama.

Kedua orang ini merupakan pahlawan rupiah yang memproklamasikan kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945.

2.    Pecahan Rp50.000 Kertas

Dalam mata uang pecahan Rp50.000 kertas terdapat gambar pahlawan Djuanda Kartawidjaja. Pahlawan Djuanda lahir di Tasikmalaya, Jawa Barat, pada tanggal 14 Januari 1911. Pada tahun 1963, Djuanda secara resmi diangkat sebagai pahlawan kemerdekaan nasional.

Selain wajahnya dikenang dalam bentuk mata uang rupiah, Djuanda juga diabadikan sebagai nama bandar udara di Surabaya, Jawa Timur. Selain itu, banyak nama jalan yang menggunakan nama Djuanda.

Djuanda juga sempat menjabat sebagai Perdana Menteri Indonesia ke-10 dan ia sempat mendeklarasikan bahwa lautan Indonesia merupakan laut sekitar, di antara dan di dalam kepulauan Indonesia yang menjadi kesatuan NKRI, yang dikenal dengan deklarasi Djuanda.

3.    Pecahan Rp20.000 Kertas

Dalam pecahan mata uang Rp20.000 kertas, terdapat gambar Gerungan Saul Samuel Jozias Ratulangi atau yang lebih akrab di teling kita denan nama Sam Ratulangi. Sam Ratulangi merupakan pahlawan kemerdekaan berdasarkan surat keputusan pada tahun 1961.

Di masa penjajahan Jepang, Sam Ratulangi diangkat menjadi anggota Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia.

Usai Indonesia merdeka, Sam Ratulangi diangkat menjadi Gubernur Sulawesi. Sam Ratulangi terkenal akan jasanya dalam perjuangan melawan tindakan pembodohan dan kolonialisme Belanda di Manado.

4.    Pecahan Rp10.000 Kertas

Dalam pecahan mata uang Rp10.000 kertas, ada gambar pejuang rupiah Frans Kaisiepo. Frans merupakan pahlawan kelahiran Biak, Papua, tanggal 10 Oktober 1921 dan merupakan pahlawan kemerdekaan Indonesia.

Frans Kaisiepo diangkat sebagai pahlawan revolusi pada tahun 1993 di masa kepemimpinan Soeharto. Frans Kaisiepo merupakan sosok di balik perjuangan melawan Belanda.

Frans Kaisiepo pada masa itu terus berjuang bersama dengan rakyat Biak melawan dan menentang penjajah Belanda yang ada di Irian, dan kemudian ia menjabat sebagai gubernur pertama Irian.

5.    Pecahan Rp5.000 Kertas

Dalam pecahan Rp5.000 muncul gambar dari Idham Chalid yang merupakan seorang merupakan pejuang rupiah yang berasal dari Kalimantan Selatan.

Idham Chalid adalah seorang politikus yang sangan berpengaruh kala itu. Ia bahkan menjabat sebagai Wakil Perdana Menteri Indonesia pada kabinet Djuanda.

Idham Chalid kemudian kemudian diangkat menjadi Pahlawan Nasional Indonesia pada tahun 2011. Idham Chalid adalah seorang tokoh Nahdlatul Ulama (NU) yang terpilih menjadi ketua umum PBNU saat masih berusia 34 tahun.

6.    Pecahan Rp2.000 Kertas

Dalam pecahan uang kertas Rp2.000 terdapat gambar Mohammad Hoesni Thamrin. Ia merupakan pejuang rupiah sekaligus perintis Revolusi Kemerdekaan Indonesia.

Dia juga dikenal sebagai satu dari sekian tokoh dari organisasi Kaoem Betawi yang menjadi anggota Dewan Rakyat di Hindia Belanda, sekaligus mewakili para kelompok pribumi.

7.    Pecahan Rp1.000 Kertas

Dalam pecahan Rp1.000 terliahat gambar Pahlawan Nasional Tjut Meutia. Gambar Tjut Meutia tersebut merupakan pahlawan nasional dari Pirak, Aceh Utara, yang resmi diangkat sebagai pahlawan pada tahun 1964.

Tjut Meutia merupakan pahlawan nasional Indonesia yang berasal dari daerah Aceh. Ia berjuang melawan Belanda bersama dengan suaminya Teuku Muhammad atau Teuku Tjik Tunong.

Namun demikian, pada tahun 1905, Tjik Tunong berhasil ditangkap Belanda dan kemudian dihukum mati di tepi pantai Lhokseumawe.

8.    Pecahan Rp1.000 Logam

Dalam pecahan uang Rp1.000 logam muncul gambar pejuang rupiah dengan gambar pahlawan nasional Mr. I Gusti Ketut Pudja yang ikut dalam perumusan kemerdekaan Indonesia melalui Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia mewakili Sunda Kecil.

I Gusti Ketut Pudja hadir dalam perumusan naskah teks proklamasi yang dilakukan di rumah Laksamana Maeda dan kemudian diangkat oleh presiden Soekarno sebagai Gubernur Sunda Kecil.

Artikel Terkait