Rekomendasi Kripto Hari Ini (SOL, VIRTUAL, NIGHT)
Gloria•January 20, 2026

Analisis menggunakan data Selasa, 20 Januari 2026 pukul 08:00 WIB oleh Panji Yudha, Financial Expert Ajaib
Jakarta, 20 Januari 2026 – Dalam 24 jam terakhir, Bitcoin (BTC) cenderung mendatar -0,02% di buka di level $92.700 (IDR 1.569.821.907). Dominasi pasar BTC (BTC.D) kini berada di level 59,75%, sementara total kapitalisasi pasar aset kripto juga masih berada di level $3,10 triliun.
Berikut data Top Gainers dan Top Losers dalam 24 jam*
| Top Gainer | Top Losers | ||
| Resolv RESOLV | +60% | Merlin Chain MERL | -21,05% |
| Arpa ARPA | +52,45% | Paal AIPAAL | -20,25% |
| Moonpig MOONPIG | +38,90% | The Root Network ROOT | -20,20% |
*Data di atas diambil pada pukul 08:00 WIB
Pasar kripto mengalami tekanan pada perdagangan Senin kemarin, di mana Bitcoin ($BTC) sempat merosot hingga ke bawah level $92.000 akibat gejolak sentimen global. Namun, kini harga Bitcoin mulai stabil dan bertahan di kisaran $92.000. Pasar saat ini cenderung waspada menantikan perkembangan retorika perang dagang yang diperkirakan akan menjadi topik hangat dalam forum Davos pekan ini.
Sentimen negatif dipicu oleh pernyataan Presiden AS Donald Trump yang menghidupkan kembali tensi perdagangan global:
- Tarif 10%: Trump mengumumkan rencana pemberlakuan tarif 10% terhadap barang-barang dari delapan negara Eropa (termasuk Jerman, Prancis, dan Inggris) mulai 1 Februari mendatang. Ancaman ini didasari oleh penolakan negara-negara tersebut terhadap rencana AS untuk mengakuisisi Greenland.
- Jika tidak ada kesepakatan hingga 1 Juni, tarif tersebut diancam akan dinaikkan menjadi 25%. Kebijakan yang dijuluki “Pajak Greenland” ini memicu kekhawatiran pasar akan melambatnya ekonomi dan naiknya tekanan inflasi.
Ketidakpastian geopolitik mendorong investor keluar dari ekuitas tradisional dan mencari perlindungan di aset aman (safe haven):
- Emas ($PAXG & $XAUT) Berhasil mencetak rekor tertinggi baru di level $4.689,39. Dalam 12 bulan terakhir, harga emas telah melonjak lebih dari 70%.
- Perak ($SLVON): Menunjukkan performa luar biasa dengan lonjakan lebih dari 4% ke level bersejarah $94,08. Secara tahunan, perak mengungguli emas dengan kenaikan fantastis lebih dari 200%.
Hari ini, Bitcoin berpotensi bergerak di sekitar $92.000 – $94.000. Ethereum berpotensi bergerak di sekitar $3.150 – $3.300.
Rekomendasi Altcoin
1. SOL (Layer-1)
- Entry: IDR 2.250.000
- Take Profit: IDR 2.500.000
- Stop Loss: IDR 2.150.000
2. VIRTUAL (AI Agents)
- Entry: IDR 14.800
- Take Profit: IDR 17.400
- Stop Loss: IDR 13.800
3. NIGHT (Privacy Chain)
- Entry: IDR 1.045
- Take Profit: IDR 1.200
- Stop Loss: IDR 980
Disclaimer: Transaksi Aset Kripto mengandung risiko dan berpotensi menyebabkan kerugian. Informasi yang terkandung dalam tulisan ini merupakan opini yang disiapkan melalui proses riset dan analisis internal perusahaan secara seksama dengan sumber terpercaya dan tidak dipengaruhi dari pihak manapun. Tulisan ini bukan merupakan rekomendasi, ajakan, usulan ataupun paksaan untuk melakukan transaksi. Pengambilan keputusan dalam melakukan transaksi sepenuhnya menjadi tanggung jawab pribadi Pengguna. Kami tidak bertanggung jawab terhadap segala bentuk kerugian maupun keuntungan yang timbul dari pengambilan keputusan transaksi.
Artikel Terkait




Artikel Populer
Daftar 100% Online, Tanpa Minimum Investasi
Tentukan sendiri jumlah investasi sesuai tujuan keuanganmu!