Perencanaan Keuangan

Yuk Mulai! Ini 7 Manfaat Menabung yang Perlu Kamu Ketahui

manfaat menabung

Ajaib.co.id – Adalah kerugian besar bila kamu tidak mau memulai menabung dari sekarang juga. Pasalnya, banyak manfaat menabung yang cukup penting untuk kehidupan, khususnya bekal masa tua. Apa saja manfaat menabung itu? Simak ulasan ini untuk mengetahuinya.

Kamu salah satu orang yang sangat sulit untuk menabung? Jika iya, mungkin dampak wabah virus corona yang sedang menyerang dunia dan juga Indonesia membuat kamu merasakan pentingya untuk memilki tabungan.

Menabung memang sangat sulit untuk dilakukan bagi kamu yang berpikir hidup hanya untuk saat ini, jadi kamu tidak memikirkan apa yang akan terjadi di masa depan. Padahal menabung ini banyak manfaatnya, selain untuk melindungi dari kejadian yang tidak terduga seperti musibah virus corona yang tengah kita alami, kamu juga akan mendapat beberapa manfaat menabung seperti berikut ini:

Melatih untuk Hidup Sederhana

Jika kamu disiplin dalam menabung, maka kamu akan terbiasa dengan hidup sederhana. Walaupun banyak teman-teman atau orang terdekat menggunakan barang-barang mewah, kamu tidak akan tergoda untuk membelinya. Apalagi jika itu hanya untuk menghabiskan uangmu dan membuat isi dompetmu menipis.

Kamu hanya akan membeli barang-barang yang benar-benar kamu butuhkan saja, dan pada akhirnya secara alamiah kamu telah menjalani hidup sederhana.

Belajar Hemat

Kemudahan belanja di internet, atau melalui aplikasi ponsel pintarmu merupakan salah satu tantangan terberat untuk kamu yang ingin menabung di zaman sekarang.

Banyak penawaran diskon, cashback, dan promo menarik lainnya yang menggoda kamu untuk berbelanja. Tapi jika kamu membiasakan diri untuk menabung, maka godaan berbagai promo itu tidak akan menggoyahkan pendirianmu untuk berhemat.

Tidak Panik Saat Keadaan Darurat

Saat ini masyarakat dunia sedang tergoncang perekonomiannya terkait pandemi virus corona atau biasa disebut covid-19. Musibah yang terjadi saat ini memang banyak memakan korban, baik nyawa maupun keuangan. Di saat-saat seperti ini kamu pasti akan merasakan manfaat menabung.

Menabung membuat kamu tidak panik menghadapi dampak dari wabah virus Corona, atau situasi darurat lainnya. Contohnya seperti sakit, PHK, kecelakaan dan sebagainya. Sebaliknya jika tidak memiliki dana tabungan, maka kamu akan panik untuk mencari dana tambahan. Karena kemungkinan besar anggran bulananmu tidak mencukupi untuk situasi darurat.

Mencegah Berutang

Kamu akan terpaksa berutang jika penghasilan bulanan yang didapatkan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan yang tidak terduga. Dengan tabungan, kamu telah mempersiapkan diri untuk keperluan yang mendesak, yang sebelumnya tidak diperhitungkan dalam anggaran bulananmu.

Belajar Mengelola Keuangan

Manfaat menabung berikutnya adalah kamu dapat belajar bagaimana cara mengelola keuangan yang baik dan benar. Menggunakan uang lebih bijaksana, dan membeli barang sesuai dengan kebutuhan dan penuh dengan pertimbangan. Kamu dapat mengatur antara pengeluaran dan pendapatan lebih baik.

Mempersiapkan Masa Depan Lebih Baik dengan Investasi

Jika kamu mempunyai niat untuk berinvestasi, menabung bisa menjadi langkah awal untuk mempersiapkannya. Dengan menabung kamu mungkin dapat memilki modal untuk berbisnis atau investasi. Akan tetapi investasi membutuhkan modal yang tidak sedikit, maka dari itu menabung bisa menjadi salah satu langkah awal untuk berinvestasi.

Kamu akan meciptakan pendapatan pasif untuk masa depan dari berinvestasi, sehingga kamu tidak perlu khawatir ketika tiba saatnya kamu memasuki masa pensiun kerja.

Melatih Kesabaran

Menabung adalah hal terbaik untuk melatih kesabaran. Dengan menabung kamu bersedia untuk menunggu dan menjalani proses untuk mencapai apa yang ingin kamu raih di masa depan. Ini sangat berguna untuk membentuk karakter menjadi pribadi yang sabar. Karakter ini akan memberi banyak manfaat dalam berbagai aspek kehidupan kamu.

Itulah 7 manfaat menabung yang akan kamu rasakan. Selain keuangan yang sehat, kamu juga bisa membentuk kepribadian lebih baik dengan menabung. Sudah selayaknya kamu menerapkannya dengan disiplin. Ingat pula bahwa efek positif menabung akan lebih terlihat dalam jangka panjang

Agar kamu memilki motivasi untuk menabung ada baiknya kamu membuat daftar tujuan yang ingin kamu raih atau beli. Sebagai contoh kamu memiliki tujuan untuk memilki rumah atau mobil di masa depan, atau segala sesuatu yang memicu kamu untuk bersabar dalam mengumpulkan pundi-pundi rupiah.

Setelah kamu memilki tujuan, lalu bayangkan tujuan tersebut sehingga memudahkan kamu untuk berdisiplin dalam menabung. Selamat mencoba!


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait