Berita

Antam (ANTM) Catat Pendapatan dan Laba Bersih Naik di Kuartal III-2022

Aneka Tambang (ANTM) Catat Pendapatan dan Laba Bersih Naik di Kuartal III-2022

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) berhasil membukukan performa positif di sepanjang sembilan bulan pertama tahun buku 2022. Antam berhasil mencatatkan laba bersih periode berjalan mencapai sebesar Rp2,63 triliun.

Laba bersih Antam tumbuh 54% secara YoY, di mana sebelumnya hanya sebesar Rp1,71 triliun. Sama halnya, performa laba bersih per saham dasar ANTM melesat naik menjadi ke level Rp109,31 dari sebelumnya Rp71,18.

Kenaikan laba bersih Antam didukung penuh oleh kenaikan pendapatan. Dengan berhasil mencatatkan nilai penjualan sebesar Rp33,68 triliun, tumbuh 27% secara YoY, di mana sebelumnya mencatatkan Rp26,48 triliun.

“Produk emas menjadi kontributor terbesar penjualan Perusahaan dengan proporsi 70% terhadap total penjualan ANTM. Nilai penjualan emas Antam mencapai Rp23,53 triliun,” tutur Syarif Faisal Alkadrie, Sekretaris Perusahaan Aneka Tambang.

Kontributor kedua adalah penjualan feronikel bagi performa pendapatan Antam. Tercatat, kontribusi logam ini sebesar Rp4,91 triliun atau 15% dari total penjualan keseluruhan Antam. Pada posisi ketiga, penjualan bijih nikel memberikan kontribusi penjualan sebesar Rp3,56 triliun.

Sumber: Pendapatan dan Laba Aneka Tambang (ANTM) Kompak Naik per Kuartal III-2022, dengan perubahan seperlunya.

Artikel Terkait