Banking

4 Mata Uang Negara di Dunia Ini Berpengaruh Besar & Kuat

Ajaib.co.id – Setiap negara di dunia tentu memiliki mata uang yang diterapkan dalam skala nasional sebagai alat pembayaran atau alat transaksi keuangan. Nilai dari setiap mata uang ini memiliki perbedaan jika dikonversikan ke nama mata uang negara lain.

Misalnya saja, Amerika Serikat yang memiliki mata uang dolar, jika per dolar atau 1 USD dikonversikan ke rupiah sebagai mata uang Indonesia, maka nilainya akan berubah menjadi Rp16.800.

Dengan nilai tukar atau nilai konversi antara mata uang negara di dunia yang berbeda-beda, hal ini dijadikan instrumen untuk berinvestasi. Investasi menggunakan mata uang negara di dunia ini dikenal dengan istilah valas atau valuta asing.

Kamu bisa membeli suatu mata uang asing ketika nilai tukarnya turun, lalu disimpan hingga nilainya kembali naik bahkan melebihi nilai saat kamu membeli. Pada kondisi nilai mata uang yang sedang naik, kamu bisa menjualnya untuk mendapatkan keuntungan.

Tidak heran, investasi valas atau juga biasa disebut trading forex ini banyak diminati oleh investor yang ingin mendapatkan keuntungan dengan jangka pendek. Akan tetapi, ada hal yang harus diperhatikan ketika memilih investasi valas dengan beberapa pilihan mata uang di dunia.

Hal ini dikarenakan tidak semua mata uang di dunia memiliki nilai tukar yang stabil. Biasanya hanya beberapa mata uang asing saja yang memiliki nilai stabil dan kuat.

Hal ini dipengaruhi oleh status negara tersebut yang biasanya masuk ke dalam kategori negara maju. Di samping itu, ada beberapa negara yang menjadi kategori terbaik pada mata uang yang dimiliki.

Di mana, beberapa mata uang negara di dunia tersebut memiliki nilai yang stabil dan kuat. Kira-kira, mata uang negara mana saja yang memiliki nilai stabil dan kuat hingga menjadi mata uang asing yang paling sering diperdagangkan atau diinvestasikan? Berikut daftar mata uang yang dimaksud.

Mata Uang Dolar Amerika Serikat (USD)

Tidak bisa dipungkiri jika nilai mata uang yang satu ini masuk ke dalam mata uang asing paling berpengaruh dan kuat. Amerika Serikat merupakan negara maju dan adidaya dalam berbagai bidang seperti ekonomi, perdagangan, teknologi, dan masih banyak lainnya. Tidak heran, jika nilai mata uang USD begitu kuat dan berpengaruh.

Mata uang USD merupakan mata uang yang paling banyak digunakan dan mudah untuk diperdagangkan. Mata uang ini menjadi alat pembayaran resmi pada setiap transaksi di berbagai belahan dunia.

USD juga diterima di setiap bank sentral yang ada di semua negara. USD juga biasa dijadikan standar atau acuan suatu negara, apakah mata uang mereka anjlok atau tidak.

Di Indonesia sendiri, jika mata uang rupiah tidak ingin disebut anjlok, maka pergerakannya harus ada di posisi yang kuat saat disandingkan dengan USD. Bahkan nilai mata uang USD sudah menyentuh angka Rp16.800 jika dikonversikan ke rupiah. Walaupun terjadi krisis ekonomi pada Amerika Serikat, nilai mata uang mereka tidak terlalu turun secara drastis.

Hal ini yang menjadikan mata uang USD menjadi primadona saat berinvestasi valuta asing. Tidak heran jika komoditas atau permintaan dolar AS selalu meningkat dan hal ini yang membuat nilainya semakin kuat.

Mata Uang Euro Eropa (EUR)

Mata uang yang biasa diterapkan oleh negara-negara Uni Eropa ini juga tidak kalah dengan USD. Dari segi nilai konversi saja, Euro memiliki nilai lebih dan mahal jika dibandingkan dengan USD. Jika dikonversikan ke dalam nilai rupiah, maka 1 euro sama dengan Rp18.000. Tidak heran jika Euro bisa mengganggu kekuatan USD di panggung dunia.

Walaupun Euro terbilang baru di panggung dunia, namun Euro juga cukup banyak diperdagangkan di pasar dunia. Euro menjadi mata uang cadangan terbesar kedua setelah dolar AS. Mengingat negara-negara di Eropa didominasi oleh negara-negara yang sudah maju di berbagai bidang, membuat mata uang Euro bisa disandingkan dengan mata uang lain yang memiliki nilai stabil dan kuat.

Tidak heran jika mata uang Euro menjadi pilihan lain oleh para investor saat akan berinvestasi pada valuta asing.

Mata Uang Poundsterling Inggris Raya (GBP)

Inggris raya alias Britania Raya meliputi Inggris, Irlandia, Skotlandia, dan Wales menjadi negara-negara di Eropa yang menggunakan mata uang lokal sebagai alat pembayaran transaksi keuangan mereka.

Jika negara-negara di benua Eropa menggunakan Euro sebagai mata uang negara, lain halnya dengan Inggris raya. Mereka percaya jika penggunaan mata uang lokal tersebut akan membuat eksistensi Poundsterling akan terus ada dan tidak hilang.

Walaupun mata uang lokal, Poundsterling ternyata berada di posisi ketiga setelah dolar AS dan Euro sebagai salah satu mata uang cadangan terbesar di dunia. Hal ini berarti nilai mata uang Poundsterling memiliki pengaruh dan kekuatan yang stabil saat diperdagangkan. Tidak heran, jika Poundsterling juga menjadi alternatif opsi bagi para trader valuta asing.

Mata Uang Yen Jepang (JPY)

Jepang menjadi satu-satunya negara di benua Asia yang mata uangnya menjadi pilihan untuk diperdagangkan sebagai investasi valuta asing. Hal ini berarti mata uang Yen memiliki nilai yang stabil dan kuat. Mata uang Yen yang kuat dan stabil ini memang tidak terlepas dari keadaan Jepang sebagai negara maju.

Di mana, Jepang memiliki kondisi ekonomi yang kuat khususnya pada bidang ekspor. Industri teknologi memang menjadi andalan Jepang dalam menghasilkan produk-produk berkualitas yang mendunia.

Hal ini yang mendorong ekonomi Jepang sangat kuat dan berpengaruh. Ini jelas memengaruhi keinginan para investor untuk memilih mata uang Japanese Yen sebagai investasi valuta asing karena nilai Yen yang stabil dan kuat.

Nah, dari beberapa mata uang negara di dunia tersebut, kamu bisa memilih mata uang dari negara mana yang memiliki nilai stabil dan kuat agar investasi valuta asing mendapatkan banyak keuntungan.

Akan tetapi, investasi valas atau valuta asing ini sifatnya jangka pendek. Bagi kamu yang menginginkan investasi jangka panjang, valuta asing kurang cocok untuk digunakan.

Kamu bisa memilih instrumen investasi lainnya seperti reksa dana yang menawarkan keuntungan besar dan risiko yang rendah. Apalagi kini investasi reksa dana bisa dilakukan secara online melalui smartphone yang dimiliki yaitu dengan aplikasi Ajaib. Ajaib merupakan media yang dapat membantu kamu untuk berinvestasi khususnya pada reksa dana.

Ajaib akan membantu kamu menemukan jenis reksa dana yang cocok dengan kebutuhan. Apalagi keuntungan yang ditawarkan cukup besar dengan jangka waktu panjang dan risiko rendah.

Kemudahan ini tentu akan membuat kamu semakin tertarik untuk mencoba berinvestasi dan merencanakan keuangan di masa mendatang. Yuk, download aplikasi Ajaib di smartphone kamu dan temukan kemudahan dalam berinvestasi sekarang.


Ajaib merupakan aplikasi investasi reksa dana online yang telah mendapat izin dari OJK, dan didukung oleh SoftBank. Investasi reksa dana bisa memiliki tingkat pengembalian hingga berkali-kali lipat dibanding dengan tabungan bank, dan merupakan instrumen investasi yang tepat bagi pemula. Bebas setor-tarik kapan saja, Ajaib memungkinkan penggunanya untuk berinvestasi sesuai dengan tujuan finansial mereka. Download Ajaib sekarang.

Artikel Terkait